Shalat

Bolehnya Shalat Sendirian di Belakang Shaf Asalkan Memenuhi Syarat

Apa hukum shalat sendirian di belakang shaf? Apakah shalatnya sah? Bagaimana mengompromikan dengan dalil yang menunjukkan larangan shalat sendirian di belakang shaf?

 

 

Bulughul Maram karya Ibnu Hajar Al-‘Asqalani

Kitab Shalat

فَضْلُ صَلاَةِ الجَمَاعَةِ وَالإِمَامَةِ

Keutamaan Shalat Berjamaah dan Masalah Imam

Hadits #419

عَنْ وَابِصَةَ بْنِ مَعْبَدٍ الجُهَنِيِّ رَضِيَ اللهُ عَنْهُ أَنَّ رَسُولَ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ رَأى رَجُلاً يُصَلِّي خَلْفَ الصَّفِّ وَحْدَهُ، فَأَمَرَهُ أَنْ يُعِيدَ الصَّلاَةَ. رَوَاهُ أَحْمَدُ، وَأَبُو دَاوُدَ، وَالتِّرْمِذِيُّ وَحَسَّنَهُ، وَصَحَّحَهُ ابْنُ حِبَّانَ.

Dari Wabishah bin Ma’bad Al-Juhani radhiyallahu ‘anhu, bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam melihat seorang shalat di belakang shaf sendirian. Maka beliau menyuruhnya agar mengulangi shalatnya. (Diriwayatkan oleh Ahmad, Abu Daud, dan Tirmidzi. Tirmidzi menyatakan bahwa hadits ini hasan. Hadits ini sahih menurut Ibnu Hibban). [HR. Ahmad, 29:524; Abu Daud, no. 682; Tirmidzi, no. 230; Ibnu Hibban, 5:575-577. Hadits ini dihasankan oleh Tirmidzi. Al-Baghawi dalam Syarh As-Sunnah, 3:378, perawi hadits ini tsiqqah atau terpercaya kecuali ‘Amr bin Rasyid, ia majhul ‘adalah].

 

Hadits #420

وَلَهُ عَنْ طَلْقٍ: «لاَ صَلاَةَ لمُنْفَرِدٍ خَلْفَ الصَّفِّ».

Menurut riwayat dari Thalq disebutkan, “Tidak sempurna shalat seseorang sendirian di belakang shaf.” [HR. Ibnu Majah, no. 1003. Hadits ini adalah penguat dari hadits Wabishah]

 

Hadits #421

وَزَادَ الطَّبَرَانِيُّ مِنْ حَدِيثِ وَابِصَةَ: «أَلاَ دَخَلْتَ مَعَهُمْ أَوِ اجْتَرَرْتَ رَجُلاً؟».

Ath-Thabrani menambahkan dari hadits Wabishah, “Mengapa engkau tidak masuk dalam shaf mereka atau engkau tarik seseorang?” [HR. Thabrani dalam Al-Kabir, 22:145-146. Hadits ini dhaif jiddan, lemah sekali].

 

Faedah hadits

Pertama: Ada tiga pendapat mengenai hukum mengenai ini:

  1. Shalatnya sah sebagaimana pendapat jumhur ulama. Dalil pendapat ini adalah hadits dari Abu Bakrah.
  2. Shalatnya tidak sah sebagaimana pendapat madzhab Imam Ahmad, riwayat dari Imam Malik, para fuqaha, dan pakar hadits. Dalil pendapat ini adalah hadits dari Wabishah.
  3. Shalatnya tidak sah jika masih ada tempat dalam shaf. Namun, jika sudah berusaha mencari tempat, tetapi tidak mendapatkannya, boleh shalat sendirian di belakang shaf. Inilah pendapat dari Al-Hasan Al-Bashri, Syaikhul Islam Ibnu Taimiyyah, dan Ibnul Qayyim.

Pendapat yang dipilih oleh Syaikh ‘Abdullah Al-Fauzan dalam Minhah Al-‘Allam, 3:422-428 adalah pendapat ketiga yang merupakan tafshil (ada perincian) dengan mengompromikan dalil dari Abu Bakrah dan Wabishah.

Kedua: Menarik seseorang dari shaf untuk berdiri bersama seseorang yang shalat sendirian di belakang shaf sebaiknya tidak dilakukan karena:

  • hadits yang membicarakan hal ini munkar (termasuk hadits lemah),
  • menarik orang di depan akan membuat celah baru, padahal yang diperintahkan adalah menutup celah shaf,
  • dengan menarik, orang yang ditarik itu menjadi terganggu, ia lepas dari keutamaan shaf pertama padahal posisinya sebelumnya di belakang imam karena biasanya yang ditarik adalah yang berada di belakang imam, dan
  • menarik orang di depan ke belakang berpengaruh juga pada jamaah lainnya karena yang lainnya mesti merapatkan shaf.

Ketiga: Jika shalat sendirian di belakang shaf, shalatnya tetap sah menurut pendapat ulama yang terkuat.

 

Referensi:

  • Fauzan, A. B. S. A. Minhah Al-’Allam fii Syarh Bulugh Al-Maram, Juz III. Cet. III. Qahirah: Dar Ibn al-Jauzy, 2011.
  • Zuhaily, M. M. A. Fiqh Bulugh Al-Maram li Bayaan Al-Ahkaam Asy-Syar’iyyah, Juz II. Cet. I. Damaskus: Dar Al-Bayan, 2022.

 

Baca juga:

 

 

Diselesaikan pada Malam Rabu, 1 Jumadal Ula 1445 H, 14 November 2023

@ Darush Sholihin Panggang Gunungkidul

Muhammad Abduh Tuasikal

Artikel Rumaysho.Com

Artikel yang Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button