Menggabungkan Niat Shalat Rawatib dan Tahiyatul Masjid
Pertanyaan:
Wahai Syaikh yang mulia, apakah dua raka’at shalat Dhuha bisa digabungkan dengan shalat sunnah tahiyatul masjid?
Jawaban:
Misalnya seseorang masuk masjid pada waktu Dhuha, lalu ia berniat melaksanakan shalat Dhuha, maka shalat tahiyatul masjid sudah termasuk di dalamnya. Begitu pula ketika masuk, lalu ia laksanakan shalat rawatib, maka shalat tahiyatul masjid juga sudah termasuk di dalamnya. Misalnya, seseorang melaksanakan shalat rawatib qobliyah shubuh atau rawatib qobliyah zhuhur, maka shalat tahiyatul masjid pun tercakup di dalamnya. Akan tetapi sebaliknya, shalat tahiyatul masjid tidak bisa mencukupi shalat rawatib. Seandainya seseorang masuk masjid setelah dikumandangkan adzan zhuhur, lalu ia berniat laksanakan shalat tahiyatul masjid, maka ini tidak bisa mencakup shalat rawatib.
[Liqo’at Al Bab Al Maftuh, Syaikh Muhammad bin Sholih Al Utsaimin, kaset no. 108](*) Karena memang dalam hadits yang membicarakan shalat sunnah tahiyatul masjid, sifatnya umum. Asalkan mengerjakan shalat sunnah dua raka’at apa saja, termasuk shalat sunnah rawatib dua raka’at, maka sudah dianggap mendapatkan keutamaan shalat tahiyatul masjid. Lihat saja bagaimana redaksional haditsnya,
إِذَا دَخَلَ أَحَدُكُمُ الْمَسْجِدَ فَلْيَرْكَعْ رَكْعَتَيْنِ قَبْلَ أَنْ يَجْلِسَ
“Jika salah seorang di antara kalian memasuki masjid, hendaklah ia kerjakan shalat dua raka’at sebelum ia duduk.” (HR. Bukhari no. 444 dan Muslim no. 714)
Artikel www.rumaysho.com
Assalamu Alaikum Pak ustad ingin bertanya ttg keadaan dibawah ini:
1. sy menuju mesjid sebelum azan subuh lalu sholat tahiyat masjid sampai selesai .. kemudian sy duduk untuk menunggu azan subuh berkumandang dan setelah azan subuh berkumandang sy berdirilagi utk sholat qoblliyah subuh .
2. sy menuju mesjid setelah azan dan langsung sholat tahiyatul masjid 2 rakaat sampai seselai dan dilanjutkan lagi sholat qobliyah subuh 2 rakaat (dilakukan saat jeda antara azan dan iqomat)
3. sy menuju mesjid setelah azan dan langsung sholat 2 rakaat dgn niat tahiyatul masjid digabung qobliyah subuh
4. dan bagaimana jika keadaan tsbt diatas terjadi pada sholat jumat?
5. jika turun sujud dari ibtidal tangan dulu atau lutut dulu? bgt juga jika bangkit dari sujud utk berdiri ke rakaat selanjutnya ?
Wa’alaikumus salam wa rahmatullah wa barakatuh.
1. itu boleh
2. itu boleh
3. itu boleh
4. shalat jumat tdk ada shalat sunnah qobliyah. yg ada hanyalah shalat sunnah muthlaq, pkoknya asal mengerjakan shalat dua rakaat sampai imam naik mimbar
5. tangan dulu ketika itu.
Assalamualaikum Pa Ustadz.
Apa perbedaan dari Jawaban No 3 dari pertanyaan diatas dengan penjelasan Pa Ustadz sebelumnya yaitu “Akan tetapi sebaliknya, shalat tahiyatul masjid tidak bisa mencukupi shalat rawatib. Seandainya seseorang masuk masjid setelah dikumandangkan adzan zhuhur, lalu ia berniat laksanakan shalat tahiyatul masjid, maka ini tidak bisa mencakup shalat rawatib.”
izin share tad
Assalamu’alaikum..
Ustadz,mana yang lebih dahulu di kerjakan antara shalat sunat wudhu dengan shalat tahiyatul masjid ini ?
Wa’alaikumussalam
Kedua2nya bolleh dg satu niat
berarti bisa jadi sholat dua rakaat sunnah rawatib plus tahiyatul masjid plus syukur wudlhu dalam satu niat dong ?
Tepat sekali.
Assalamu`alaikum
Ana mau tanya dari mana asal kata tahiyatul masjid?
Wa’alaikumus salam.
Wallahu a’lam, itu penyebutan para ulama.